Sabtu, Februari 15, 2025
No menu items!

Dapat Datang Langsung, Gibran Buka Hotline ‘Lapor Mas Wapres’ mulai Besok

satuindonesia.co.id, Jakarta – Wakil Presiden, Gibran Rakabuming Raka mengunggah poster ‘Lapor Mas Wapres’ untuk melayani aduan yang diunggahnya di akun Instagram @gibran_rakabuming pada Minggu (10/11/2024) malam.

Kepada yang saya cintai, seluruh warga negara Indonesia, kata Gibran, mulai besok, dirinya akan membuka pengaduan dari masyarakat Indonesia secara terbuka untuk umum.

‘Bapak Ibu dapat langsung datang ke Istana Wakil Presiden ya. Jadwalnya dari hari Senin-Jumat, jam 08.00-14.00 WIB,” tulis Wapres di akun Instagramnya, dikutip Minggu (10/11/2024).

Warga dapat datang langsung ke alamat Istana Wapres RI di Jalan Kebon Sirih Nomor 14, Jakarta Pusat.

Tak hanya itu, Gibran juga membuka akses melalui WhatsApp yang nomornya ada di poster unggahan tersebut.

“Kontak ke Whatsapp 08111 704 2207,’ tulisnya lagi.

Diketahui, Presiden Prabowo Subianto tengah melawat ke luar negeri selama 16 hari. Selama lawatannya di luar negeri, Prabowo pun telah memberikan bekal dan arahan teknis kepada Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka maupun jajaran Kabinet Merah Putih.

Ia juga mewanti-wanti agar seluruh jajarannya bekerja sama menciptakan pemerintahan yang bersih dari penyelewengan, kongkalikong, korupsi, hingga penggunaan anggaran yang tidak efisien.

Redaksi

TERPOPULER

TERKINI

Fakta Dugaan Cemari Lingkungan Picu Aksi Peduli Nelayan Kerang Dara Muara Badak Berujung ‘Diciduk’ Polisi

Bontang, Satu Indonesia - Aliansi Peduli Nelayan Kerang Dara Muara Badak, Kabupaten Kutai Kertanegara, Kalimantan Timur (Kaltim) melakukan aksi unjuk rasa sejak Rabu (5/2/2025)...