Sabtu, Oktober 12, 2024
No menu items!
spot_img

337 Peserta Lulus Seleksi Penerimaan Bintara dan Tamtama Polri di Polda Sumut

satuindonesia.co.id, Medan – Kapolda Sumut Komjen Pol Agung Setya Imam Effendi memimpin sidang terbuka seleksi akhir penerimaan anggota Bintara dan Tamtama Polri 2024 di Auditorium Universitas Sumatera Utara, pada Sabtu (6/7/2024).

Sebanyak 337 peserta lulus untuk mengikuti Pendidikan sebagai anggota Bintara dan Tamtama Polri.

Seusai pelaksanaan sidang, Kapolda Sumut kepada awak media menjelaskan bahwa sebanyak 6.366 mengikuti seleksi penerimaan Bintara dan Tamtama Polri 2024 yang mendaftar di Polda Sumut, sementara sebanyak 337 orang terpilih untuk mengikuti pendidikan.

“Ini proses seleksi yang panjang tentu kita ingin mendapatkan personel Polri yang terbaik. Sebanyak 337 orang menjadi anggota baru yang nantinya salah satunya akan ditugaskan di bagian umum. Seleksi yang digelar melibatkan Ombudsman dan pengawas eksternal agar benar-benar transparan,” papar Kapolda Sumut, dalam keterangan resminya, dikutip Minggu (7/7/2024).

Agung menyampaikan bahwa dari 337 orang yang terpilih itu terdiri atas Bintara Polri Tugas Umum, Bintara Kompetensi Khusus (Bakomsus), Kehumasan dan Teknologi Informasi, Tenaga Kesehatan, Hukum Bakomsus Pariwisata dan Psikologi.

Dijelaskannya, semua itu diperlukan untuk tugas-tugas nantinya dimasa yang mendatang di Polda Sumatera Utara.

Pada tahun ini, Polda Sumut juga menerima pendaftaran personel Bintara penyandang disabilitas. Peserta penyandang disibalitas yang lulus tersebut bernama Rendi Pratama asal Deli Serdang.

Dalam perekrutan Bintara dan Tamtama Polri 2024, Agung mengatakan bahwa peserta yang lulus menjadi anggota baru sudah mewakili daerah masing-masing untuk bergabung di Polda Sumatera Utara.

“Saya berharap nantinya para personel baru ini melekat harkat martabat dalam melindungi, melayani dan mengayomi masyarakat. Yang terpenting kepolisian harus dapat memuliakan manusia,” harapnya.

Baca Juga:  Banjir Lahar Dingin Sumatera Barat, Total Korban Meninggal 37 Orang

TERPOPULER

TERKINI

Tumbuhkan Minat Membaca, Intip Budaya Literasi dan Fasilitas Perpustakaan di Balikpapan

satuindonesia.co.id, Balikpapan - Dinas Perpustakaan dan Arsip (Disputakar) Kota Balikpapan sampai saat ini terus melakukan berbagai upaya untuk menumbuhkan minat baca masyarakat.Upaya ini meliputi...
- Advertisment -spot_img