Jumat, Desember 13, 2024
No menu items!

Aksi Damai Bela Palestina Lintas Agama di Monas Angkat Issue Kemanusiaan

satuindonesia.co.id, Jakarta – Antusias masyarakat terkait dengan persoalan Palestina dengan Israel dalam Aksi Damai Bela Palestina dipenuhi oleh masyarakat di Monas, Jakarta Pusat, Minggu (05/11/2023).

Rencananya, aksi solidaritas ini digelar mulai pukul 06.00-10.00 WIB dengan melibatkan tokoh-tokoh agama maupun organisasi-organisasi dari lintas agama.

Dalam aksi damai bela Palestina yang masih berlangsung ini, salah satu issue utama yang disampaikan adalah persoalan Palestina dan Israel bukan persoalan agama, melainkan persoalan kemanusiaan.

Tampak turut hadir di acara tersebut, dari Majelis Ulama Indonesia, tokoh-tokoh organisasi Islam, Kristen, Budha, Hindu dan Konghuchu.

Tampak juga, tokoh-tokoh nasional mulai dari mantan Wapres Jusuf Kalla, mantan ketua MPR Amien Rais, mantan ketua PP Muhammadiyah Din Syamsudin dan Bacapres Anies Baswedan.

Dari unsur pemerintah dan lembaga negara turut hadir Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, Menteri Kordinator PMK Muhadjir Effendi, Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, dan ketua DPR RI Puan Maharani.

Redaksi

TERPOPULER

TERKINI