Jumat, November 22, 2024
No menu items!
spot_img

Gandeng Komunitas di Bontang, PLN Populerkan Trend Kendaraan Listrik

satuindonesia.co.id, Bontang – Percepat terbentuknya ekosistem kendaraan ramah lingkungan, PLN UP3 Bontang bersama Bontang Electric Vehicle Community (B-RICH) mengadakan kegiatan konvoi kendaraan listrik pada Minggu (5/5/2024).

Lintasan rute, mulai dari kantor PLN UP3 Bontang hingga ke GOR PKT (Gedung Olahraga PKT). Konvoi kali ini melibatkan berbagai pihak seperti perwakilan manajemen PLN, Polres Kota Bontang dan anggota komunitas B-RICH.

Manajer PLN UP3 Bontang Dody Suhendra menyatakan kegiatan yang diinisisasi bersama komunitas B-RICH selain untuk mempopulerkan kendaraan listrik.

Selain itu, “Kegiatan ini juga bertujuan untuk memberikan edukasi kepada masyarakat tentang manfaat kendaraan listrik dan ketersedian sarana pendukung seperti Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) yang dapat dimanfaatkan pemilik kendaraan listrik di Kota Bontang,” kata Dody Suhendra.

Kegiatan konvoi kali ini, dijelaskannya, sebagai wadah silaturahmi kami dengan Polres Kota Bontang dan komunitas listrik yang ada di Bontang.

“Sembari mempopulerkan kendaraan listrik guna mendukung terbentuknya ekosistem kendaraan ramah lingkungan sesuai dengan program yang tengah ditetapkan pemerintah kita saat ini.“ ungkapnya.

Sementara itu, Manajer PLN ULP Bontang Kota Rian Bagus Wijaya yang ikut serta pada kegiatan konvoi menuturkan, kegiatan seperti ini bisa rutin dilakukan dan terjadwal dengan materi dan konsep kegiatan yang bervariatif, sehingga event bersama komunitas B-RICH bisa menarik lebih banyak animo masyarakat yang penasaran dengan kendaraan listrik.

“Kami sangat antusias dengan kegiatan ini karena menjadi harapan bersama di Kota Bontang khususnya untuk peralihan penggunaan kendaraan listrik yang zero emission dan harapannya rekan-rekan semua bisa menjadi contoh bagi warga kota Bontang untuk dapat memberikan sharing experiencenya tentang berkendara menggunakan kendaraan Listrik yang ramah lingkungan ini.” tukas Rian.

Jimmy salah satu perserta konvoi dari komunitas B-Rich turut mengapresiasi apa yang dilakukan PLN dalam mempopulerkan kendaraan ramah lingkungan di Bontang.

“Kendaraan listrik merupakan pilihan yang paling tepat untuk mobilisasi masyarakat kota berkembang seperti Bontang. Selain ramah lingkungan perawatan dan biaya pengganti bahan bakar yang dikeluarkan juga terbilang minim untuk menempuh perjalanan di dalam Kota Bontang,” ungkap Jimmy.

Dia lantas mengucapkan selamat dan sukses atas terselenggaranya event ini, “Semoga kedepannya semakin banyak lagi masyarakat yang beralih menggunakan kendaraan listrik dan target PLN dalam menyiapkan infrastruktur pendukung kendaraan listrik seperti SPKLU dan segera terpenuhi.” tutur dia.

Terpisah, General Manager PLN UID Kaltimra menyatakan Kolaborasi antara PLN UP3 Bontang bersama Bontang Electric Vehicle Community (B-RICH) adalah langkah nyata PLN dalam mendukung transisi energi menuju Net Zero Emission 2060 sesuai yang dicanangkan pemerintah.

“Hal ini diharapkan dapat merambah ke daerah lain di Kaltim dan Kaltara dalam upaya mempercepat terbentuknya ekosistem kendaraan ramah lingkungan dan mendukung transisi energi menuju energi hijau,” ujarnya.

Lanjut dikatakannya, transisi energi merupakan salah satu fokus manajemen PLN yang coba diwujudkan secara bertahap dalam menuju NZE 2060.

“Oleh karena itu upaya – upaya pengenalan dan pemanfaatan infrastruktur pendukung kendaraan listrik berbasis baterai (KLBB) terus kami dorong di unit kami untuk mempercepat ekosistem kendaraan listrik khususnya di Kaltim dan Kaltara.” tandasnya.

Redaksi

(MH/HL)

TERPOPULER

TERKINI

Pesan Pjs Wali Kota Balikpapan Jelang Berakhir Masa Jabatan

satuindonesia.co.id, Balikpapan - Ahmad Muzakkir menyampaikan apresiasi atas dukungan yang diberikan semua pihak kepadanya selama menjabat sebagai Pjs Wali Kota Balikpapan, Kalimantan Timur (Kaltim).Pasalnya,...
- Advertisment -spot_img