Selasa, November 26, 2024
No menu items!
spot_img

Pj Bupati Lepas Distribusi Logistik Pilkada 2024 di PPU

Penajam, Satu Indonesia – Penjabat (Pj) Bupati Penajam Paser Utara (PPU) Zainal Arifin melepas secara resmi keberangkatan armada pengangkut logistik Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak Tahun 2024 di halaman Sekretariat KPU Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur (Kaltim) pada Senin (25/11/2024) siang.

Logistik Pilkada tahun 2024 ini akan di distribusikan ke empat kecamatan yang ada di kabupaten PPU, masing-masing kecamatan Penajam, kecamatan Waru, kecamatan Babulu dan kecamatan Sepaku yang dikawal ketat pihak kepolisian.

Dalam pelepasan ini Pj Bupati PPU juga didampingi sejumlah Forum Komunikasi Perangkat Daerah (Forkopimda) PPU, tampak Kapolres PPU, AKBP Supriyanto, Kajari PPU, Faisal Arifuddin, Sekretaris Daerah (Sekda) PPU, Tohar, Ketua KPU PPU, Ali Yamin Ishak dan sejumlah pejabat terkait lainnya.

Pj Bupati PPU, Zainal Arifin mengatakan bahwa kegiatan tersebut bukan hanya merupakan wujud kepatuhan terhadap regulasi, tetapi juga merupakan bentuk komitmen dalam memastikan transparansi dan kepercayaan publik terhadap proses demokrasi yang dijalankan.

Sebagaimana diketahui, lanjutnya, surat suara adalah elemen vital dalam proses pemilihan. Setiap kertas suara mewakili harapan dan suara masyarakat yang akan menentukan arah kepemimpinan dan pembangunan di daerah.

“Kegiatan pendistribusian surat suara ke seluruh TPS di wilayah Kabupaten PPU ini akan dilakukan dengan penuh kehati-hatian dan pengawasan ketat, agar surat suara dapat sampai dengan baik dan aman ke setiap TPS, tepat waktu dan tanpa hambatan,” jelas Zainal Arifin.

Redaksi

TERPOPULER

TERKINI

Harapan Guru di Momen Hari Guru Nasional 2024

Jakarta, Satu Indonesia - Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) menggelar upacara peringatan Hari Guru Nasional (HGN) 2024 di Halaman Kantor Kemendikdasmen, Jakarta pada...
- Advertisment -spot_img