satuindonesia.co.id, Tapanuli Selatan – BPBD Sumatera Utara (Sumut) menyerahkan bantuan logistik bagi masyarakat terdampak bencana banjir bandang yang melanda Kecamatan Sayurmatinggi dan Batang Angkola, Kabupaten Tapanuli Selatan (Tapsel), Sumatera Utara (Sumut) pada Minggu (24/11/2024).
Bantuan tersebut berupa sembako seperti beras, ikan kaleng sarden, gula pasir, dan minyak makan.
Selanjutnya diserahkan juga sejumlah batuan lainnya, seperti selimut dewasa, selimut anak-anak, pampres, container box, sabun mandi dan serbet.
Bantuan tersebut akan diserahkan kepada BPBD Kabupaten Tapanuli Selatan guna selanjutnya akan didistribusikan kepada masyarakat yang terdampak banjir bandang.
Sebagaimana diketahui, banjir bandang melanda sejumlah desa di Kecamatan Sayurmatinggi dan Batang Angkola, Tapanuli Selatan (Tapsel), Sumatera Utara (Sumut) pada Sabtu (23/11/2024) malam.
Banjir bandang tersebut mengakibatkan dua orang warga tewas, 76 orang luka-luka, serta ratusan rumah rusak.
Redaksi
Sumber: BPBD Sumut