satuindonesia.co.id, Jakarta – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menunjuk Brigjen Pol M. Sabilul Alif menjadi Wakapolda Kaltim menggantikan Brigjen Pol Djati Wiyoto Abadhy yang dipromosikan menjadi Wakapolda Metro Jaya.
Penunjukan itu tertuang dalam Surat Telegram (ST) Nomor: 1236/VI/Kep/2024, tanggal 25 Juni 2024.
“Brigjen Pol M. Sabilul Alif, S.H.. S.I.K.. M.Si. sebelumnya Wakapolda Banten diangkat dalam jabatan baru sebagai Wakapolda Kaltim,” tulis surat telegram Kapolri tersebut, melansir Divhumas Polri, Kamis (27/6/2024).
Sementara Brigjen Pol Djati Wiyoto Abadhy. S.I.K. sebelumnya Wakapolda Kaltim, sebut telegram tersebut, diangkat dalam jabatan baru sebagai Wakapolda Metro Jaya.
Sabilul Alif, sebelumnya menjabat Wakapolda Banten selama 18 bulan. Dan pada 2019 lalu, dirinya dipercaya menjadi ajudan Wakil Presiden Ma’ruf Amin hingga tahun 2021.
Alumni abituren Akpol 1996 ini malang melintang di bidang lantas serta menempati beberapa jabatan strategis di wilayah Polda Jatim saat masih perwira menengah.
Redaksi