Jumat, November 22, 2024
No menu items!
spot_img

BMKG Ungkap Potensi Peningkatan Curah Hujan Selama Sepekan, Ini Wilayah yang Berpotensi!

satuindonesia.co.id, Jakarta – Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengungkapkan pada beberapa wilayah dalam seminggu kedepan masih berpotensi peningkatan curah hujan secara signifikan.

Peningkatan curah hujan dipicu oleh tiga kondisi dinamika atmosfer diantaranya yang pertama adalah aktivitas Madden Jukian Oscillation (MJO) serta fenomena Gelombang Kelvin dan Rossby Ekuatorial yang aktif di wilayah Indonesia.

Kedua, peningkatan kecepatan angin dari utara Indonesia hingga melewati ekuator melalui Selat Karimata yang mengindikasikan aktivitas Cross Ekuatorial Northerly Surge (CENS).

Kemudian yang ketiga, potensi pembentukan pusat tekanan rendah di Samudra Hindia Barat Daya – Selatan Jawa dan Australia bagian Utara yang dapat memicu terbentuknya pola pumpunan dan perlambatan angin di Indonesia bagian selatan.

Dimana kondisi diatas dapat meningkatkan potensi hujan yang mengakibatkan potensi dampak, seperti banjir, tanah longsor dan gangguan aktivitas, dengan kategori SIAGA pada tanggal 7 hingga 8 Maret 2024 di sebagian wilayah Banten dan Jawa Tengah.

Lalu, potensi hujan sedang-lebat yang disertai kilat/angin kencang di beberapa wilayah Indonesia pada tanggal 8 hingga 14 Maret 2024, yakni terjadi di Aceh, Sumatra Utara, Sumatra Barat, Riau, Kep. Riau, Jambi, Kep. Bangka Belitung, Sumatra Selatan, Bengkulu, Lampung, Banten, Jawa Barat, DKI Jakarta, Jawa Tengah, DI Yogyakarta, Jawa Timur, Bali,Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Timur, Kalimantan Selatan, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tengah, Sulawesi Tenggara, Sulawesi Baret, Maluku, Papua Barat dan Papua.

Sementara itu, pada tanggal 11 hingga 14 Maret 2024 berpotensi terjadi di Sumatra Selatan, Bengkulu, Lampung, Banten, Jawa Barat, DKI Jakarta, Jawa Tengah, DI Yogyakarta, Jawa Timur, Bali, Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, Maluku dan Papua.

Pada wilayah Jabodetabek perlu mewaspadai potensi hujan sedang-lebat yang disertai kilat/angin kencang pada tanggal 8 hingga 14 Maret 2024.

BMKG juga mengungkapkan potensi meningkatnya ketinggian pasang air laut maksimum terjadi pada 10 Maret 2024 dengan adanya fenomena fase Bulan Baru (Fenomena Super New Moon).

Banjir pesisir (rob) berpotensi terjadi di beberapa wilayah pesisir Indonesia berdasarkan pantauan data water level dan prediksi pasang surat, yakni pada Pesisir Sumatera Utara, Pesisir Kep. Riau, Pesisir Banten, Pesisir Jawa Tengah, Pesisir Jawa Timur, Pesisir Kalimantan Barat, Pesisir Sulawesi Utara serta Pesisir Maluku Utara.

BMKG menghimbau kepada masyarakat untuk terus waspada dan lakukan langkah-langkah antisipatif terhadap peningkatan curah hujan yang kemungkinan terjadi dalam seminggu kedepan.

TERPOPULER

TERKINI

Pesan Pjs Wali Kota Balikpapan Jelang Berakhir Masa Jabatan

satuindonesia.co.id, Balikpapan - Ahmad Muzakkir menyampaikan apresiasi atas dukungan yang diberikan semua pihak kepadanya selama menjabat sebagai Pjs Wali Kota Balikpapan, Kalimantan Timur (Kaltim).Pasalnya,...
- Advertisment -spot_img