Kamis, September 26, 2024
No menu items!
spot_img

Viral Gegara ingin Mengoleksi Boneka Labubu Rela Gak Makan

satuindonesia.co.id, Jakarta – Kejadian para pengoleksi yang ingin membeli boneka Labubu di salah satu mall Jakarta videonya viral di media sosial pada Minggu (15/9/2024).

Seorang pria tampak sampai memarahi petugas toko. Luapan emosi sosok pria berbaju putih tersebut mengakibatkan petugas keamanan berusaha menenangkan.

Calon pembeli boneka Labubu sontak berteriak histeris lantaran di bagian depan toko terjadi aksi saling dorong. Keadaan semakin tak terkendali imbas pihak toko tak lagi melayani pembelian.

Terdengar suara sosok pria yang tampak begitu kesal lantaran tak bisa membeli boneka Labubu. 

Dirinya lantas meminta kompensasi “Saya sampai hari ini saya gak makan, sampai jam segini belum pulang,” ujarnya, dikutip Senin (16/9/2024).

Video viral tersebut diunggah pertama kali di TikTok oleh akun @coklat.peanut7 dan @hellocyng_22, lalu dibagikan ulang akun X @shandya dan kini viral.

Video tersebut bahkan merespon kejadian itu dari 1,3 juta netizen.

Diketahui belakangan ini, boneka Labubu kian heboh di media sosial. Boneka yang memiliki banyak karakter dan sering dijadikan gantungan tas populer yang mengoleksinya.

Boneka ini mulanya menjadi viral usai unggahan Lisa ‘Blackpink’ di akun Instagramnya. Labubu pun kini banyak dicari publik untuk dikoleksi.

Harga boneka Labubu tidak murah, yaitu kisaran dari Rp1 juta hingga Rp5 juta untuk edisi kolab terbatas.

Redaksi

TERPOPULER

TERKINI

Disambut Tepuk Tangan, ini Pesan Jokowi ke Pelajar SMK Negeri 1 Tanah Grogot

satuindonesia.co.id, Paser - Presiden Joko Widodo melakukan kunjungan ke SMK Negeri 1 Tanah Grogot, Kabupaten Paser, Kalimantan Timur (Kaltim) pada Kamis (26/9/2024).Kunjungan ini dalam...
- Advertisment -spot_img